Apakah Anda sedang berkarir di bidang supply chain management dan merasa kurang berkembang? Segera tingkatkan kompetensi Anda untuk membuka peluang karir dan gaji yang lebih besar!
Caranya? Ikutilah berbagai pelatihan dan sertifikasi.
Untuk sertifikasi supply chain management (SCM), ada dua kategori berdasar skalanya, yakni lokal dan internasional. Untuk Anda yang sekadar ingin meningkatkan kemampuan dasar, sertifikasi lokal mungkin sudah cukup. Namun bagi Anda yang ingin menjawab tantangan pasar bebas ASEAN dan mengembangkan jaringan secara global, wajib memilih sertifikasi internasional yang diakui.
Begitu Anda dinyatakan lulus oleh lembaga yang kredibilitasnya diakui secara global, Anda akan dengan mudah mencari pekerjaan baru di perusahaan internasional. Selanjutnya, bersiaplah menapaki jenjang karir yang melesat dan mendapatkan gaji yang lebih besar. Keuntungan sertifikasi lainnya, Anda dapat menjadi speaker dan konsultan.
Ada beberapa lembaga sertifikasi yang diakui secara internasional, salah satunya ISM (Institute for Supply Management).
Didirikan pada 1915, ISM diakui sebagai asosiasi supply chain manajemen tertua dan terbesar di dunia. Lebih dari 50.000 orang yang tersebar di 100 negara telah bergabung menjadi anggotanya. Sebagian diantaranya telah mendapat gelar CPSM.
Apa itu CPSM?
CSPM (Certified Professional in Supply Management) adalah sertifikasi untuk meningkatkan skill di dunia supply chain yang berstandar internasional. Seseorang yang bersertifikasi CPSM akan memiliki skill yang mencakup semua kompetensi di supply chain, antara lain:
1. Pengadaan dan Sourcing (Sourcing)
2. Manajemen Kategori (Category Management)
3. Negosiasi (Negotiation)
4. Kontrak dan Manajemen Hukum (Contrack and Legal Management)
5. Manajemen Hubungan Pemasok (Supplier Relationship Management)
6. Pengelolaan Biaya dan Harga (Cost and Price Management)
7. Analisa Keuangan (Financial Analysis)
8. Strategi Rantai Pasok (Supply Chain Strategy)
9. Penjualan dan Perencanaan Operasi (Sales and Operations Planning)
10. Manajemen Kualitas (Quality Management)
11. Manajemen Pengelolaan Logistik dan Material (Logistic and Material Management)
12. Manajemen Proyek (Project Management)
13. Kepemimpinan dan Pemahaman Bisnis (Leadership and Business Acumen)
14. Kapabilitas dalam Sistem dan Teknologi (Systems Capability and Technology)
15. Risiko dan Kepatuhan (Risk anda Compliance)
16. Tanggung Jawab Sosial Perusahaan (Corporate Social Responsibility)
Itulah beberapa poin yang bisa Anda kembangkan untuk lebih sukses dalam berkarir di Supply Chain Management. Apakah Anda siap menjadi manajer supply chain handal? Mulai perjalanan Anda bersama kami di sini https://linktr.ee/patramitra
Follow our social media here
#supplycahinmanagement #supplychain #sertifikasi #sertifikasisupplychainmanagement #sertifikasiinternasional #karir #karier #gajibesar #ism #manajemen #pasarbebas #cpsm #sertifikasicpsm #skilcpsm #keuntungansertifikasi #lembagasertifikasi

